Minggu, 10 Juli 2016

MENUJU BALI AGA YANG SANTUN

KUNJUNGAN BUPATI BULELENG KE DESA BALI AGA - SCTPB
Bali aga merupakan desa unik yang ada di perbukitan Buleleng tepatnya di kecamatan Banjar, Kabupaten Buleleng, terdiri dari Manca Desa yaitu Sidatapa, Cempaga, Tigawasa , Pedawa dan Banyuseri yang lebih di kenal dengan sebutan SCTPB.


Desa kuno bali aga memiliki budaya yang sangat unik dimana masing- masing desa memiliki Bahasa khas yang berbeda- beda dan tradisi budaya yang mirip tapi berbeda.
Dulu desa bali aga di kenal sangat keras dan penuh dengan komplik, dimana seringkali di jadikan alat politik oleh segelintir orang untuk mendapatkan keuntungan politik pribadi.
Seiring dengan perkembangan jaman Desa Bali aga semakin bergeliat dan sudah bisa merubah image dari desa keras menjadi desa yang elegan dan SANTUN ( Sejuk,Aman, Nyaman, Tentram dan Unik ) serta modern.


Bergerak dari tujuan mulia untuk memajukan bali aga , maka beberapa tokoh warga mendirikan group media sosial Buleleng Harmoni yang di dirikan oleh : Wayan Ariawan dari Desa Sidatapa, Putu Suarjaya sekaligus Perbekel Desa Cempaga, Putu Budiasa Kadus Br Bajangan Desa Dencarik, dan Ketut Nara, pemerhati cengkeh Desa Selat, bertujuan untuk menjadikan Buleleng yang bebas sampah plastik, pembuatan pupuk organik dari sampah ,perlindungan satwa dan kegiatan sosial lainya
Hal inilah yang membuat Bupati Buleleng Bapak Putu Agus Suradnyana selaku pucuk pimpinan Buleleng berkenan berkunjung ke Desa Bali aga untuk bisa angsung menyerap aspirasi warga Bali aga.yang di laksanakan pada Hari Minggu 10 Juli 2016.

Kegiatan diawali dengan bersih - bersih di Desa Cempaga dilanjutkan tatap muka bersama warga desa cempaga yang di hadiri pula oleh masing - masing desa bali aga seperti : Putu Suarjaya ( perbekel Desa Cempaga) , I Made Suadarmayasa ( Perbekel Desa Tigawasa) ,  I Putu Sudaraja ( Perbekel Desa Pedawa) , Wayan Ariawan ( Tokoh Masyarakat Desa Sidatapa) serta para kadus desa Bali aga,
Bupati Buleleng pada kesempatan tersebut sangat memberikan apresiasi atas usaha yang sudah dilakukan oleh Desa Bali aga utamanya semangat untuk bebas sampah plastik , serta berjanji akan memberikan bantuan Air yang di anggarakan sebesar 2, 5 Miliar, Mobil sampah serta imprastruktur jalan yang akan di tingkatkan menjadi jalan kabupaten.

Setelah tatap muka di wantilan Desa Cempaga - di lanjutkan ke Desa Pedawa untuk melihat langsung rumah tradisional Desa Pedawa , dimana masing- masing desa di bali aga memiliki ruah tradisional dengan sytle berbeda - beda.

Dilanjutkan ke Desa tigawasa untuk melihat proyek jalan dan kerajinan tangan dari bambu ciri khas bali aga.
Perjalanan di lakukan dengan sepeda moter mengingat kondisi jalan yang curam sampai di Kaliasem untuk melihat perkembangan cengkeh sambung di dataran rendah langsung di sekretariat buleleng harmoni di ruahnya Wayan ariawan.

Bupati buleleng sangat tertarik dengan kegiatan bueleleng harmoni dan bali aga, dan di harapkan hal ini bisa terus berlanjut sehingga Desa Bali aga bisa menjadi destinasi desa wisata di Kabupaten buleleg yang bersih , aman dan nyaman.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar